Tri Murwaningsih

Gambar Produk
Judul Buku : Pidato Pengukuhan Guru Besar Prof. Dr. Tri Murwaningsih, M.Si., "Pembelajaran Inovatif Manajemen Sumber Daya Manusia Dalam Dinamika Pendidikan" (preorder)
Author : Prof. Dr. Tri Murwaningsih, M.Si.
Publisher : UNS Press
Bulan / Tahun Terbit : Januari / 2026
Panjang x Lebar Buku : 14,8 x 21 cm
Kertas : Digital (PDF)

ABSTRACT SINGKAT :
Keunggulan suatu bangsa tidak hanya dilihat dari sumber daya alam yang dimiliki, akan tetapi oleh kualitas sumber daya manusia yang unggul dan berkarakter. Pendidikan menjadi Jalan utama membentuk manusia berkarakter, kreatif, dan berdaya saing, yang tidak hanya berkutat pada kegiatan kogntif akan tetapi pada pembudayaan dan pengembangan kepribadian. UNESCO (Delors Report, 1996) merumuskan empat pilar pendidikan abad ke-21, yaitu: Learning to know (belajar untuk mengetahui), Learning to do (belajar untuk berbuat), Learning to be (belajar menjadi diri sendiri), dan Learning to live together (belajar hidup bersama). Dalam pendidikan dan pembangunan sumber daya manusia selalu mengacu dan mengikuti regulasi pada penjaminan mutu yang ada. Penjaminan mutu menjadi salah satu indikator dalam pemenuhan standar nasional menuju pencapaian mutu yang selaras dengan standar global. Permendiktisaintek No. 39 Tahun 2025 tentang Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi berfokus pada penjaminan mutu yang adaptif dan standar internasional, termasuk pengakuan micro-credential, fleksibilitas kurikulum, pemanfaatan teknologi secara lebih luas, serta pengakuan terhadap pengalaman belajar di luar ruang kelas (rekognisi pembelajaran lampau).