Konservasi Nilai Local Wisdom Musik Keroncong Melalui Pembelajaran Musik

Gambar Produk Gambar Produk
Judul Buku : Konservasi Nilai Local Wisdom Musik Keroncong Melalui Pembelajaran Musik (preorder)
Author : Charitra Yulia Dien Wardihastri Dellavani, Mulyanto, & Edi Kurniadi
Publisher : UNS Press
Harga : Rp 0
ISBN : 978-602-397-832-8 (PDF)
Bulan / Tahun Terbit : Maret / 2023
Jumlah Halaman : 106 halaman
Panjang x Lebar Buku : 14.8 x 21 cm
Kertas : Digital (PDF)

Sinopsis :
Berlangsungnya interaksi antar kebudayaan di era globalisasi dapat memberi pengaruh positif maupun negatif sebuah kebudayaam, seperti pada nilai local wisdom yang terkandung dalam produk kebudayaan Indonesia seperti musik keroncong. Lantas derasnya arus globalisasi ini jika tidak terantisipasi secara baik dapat berpengaruh pada terkikisnya nilai local wisdom. Bahkan lebih jauh dampak negatif dari globalisasi yaitu mengikis karakter local wisdom dari masyarakat Indonesia, khususnya para generasi muda atau milenial. Merujuk hal tersebut maka perlu adanya bentuk antisipasi agar dampak negatif dari arus globalisasi terhadap nilai local wisdom dapat diminimalisir sehingga para generasi milenial tetap tanggap akan kemajuan zaman namun tetap memiliki nilai local wisdom sebagai jati diri bangsa. Salah satu upaya antisipasi yaitu dengan menguatkan pendidikan karakter melalui pembelajaran seni, seperti musik keroncong sebagai bentuk pelestarian nilai local wisdom. Di tengah arus globalisasi, SMK Negeri 8 Surakarta sebagai lembaga pendidikan formal memiliki konsentrasi dalam pelestarian nilai local wisdom melalui pendidikan seni, salah satunya melalui mata pelajaran musik keroncong.